Sabtu, 11 April 2020

Alhamdulillah, Angka Kesembuhan Corona Di RI Terus Naik, Segera Salip Angka Kematian?

Selama ini, angka kematian orang berkasus positif virus Corona lebih tinggi ketimbang angka kesembuhannya. Namun kini angka kesembuhan semakin naik mendekati angka kematian
Kurva terkait perkembangan COVID-19 di Indonesia dapat dipantau di situs Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19, yang diakses detikcom pada Selasa (7/4/2020) siang.
Garis oranye menandakan penambahan jumlah pasien meninggal dunia per harinya, garis hijau menandakan jumlah pasien sembuh tiap harinya. Pasien dinyatakan sembuh apabila telah mendapatkan hasil negatif COVID-19 melalui dua kali tes.
Terakhir kali angka kesembuhan lebih tinggi daripada angka kematian tercatat pada 17 Maret 2020. Saat itu, angka kesembuhan adalah 9 orang dan angka kematian ada 5 orang.
Posisi mulai berubah pada 18 Maret 2020. Angka kesembuhan tercatat 11 orang, sedangkan angka kematian 19 orang. Sejak saat itu, angka kematian selalu mendominasi angka kesembuhan. Situasi belum berbalik hingga saat ini.
Namun kini, pelan tapi pasti, angka kesembuhan pasien Corona nampak semakin naik. Tinggal sedikit lagi, angka kesembuhan bakal mengalahkan dominasi angka kematian orang berkasus positif COVID-19.
Teramati dalam kurun sepekan terakhir, angka kesembuhan pasien Corona terus menanjak sedikit demi sedikit. Berturut-turut dari 31 Maret hingga 6 April kemarin, berikut ini peningkatan angka kesembuhan pasien positif COVID-19.
Angka kesembuhan:
31 Maret: 81 (+6)
1 April: 103 (+22)
2 April: 112 (+9)
3 April: 134 (+22)
4 April: 150 (+16)
5 April: 164 (+14)
6 April: 192 (+28)
Tingkat kesembuhan dibanding angka positif COVID-19 total: 7,7%
Sementara ini, sayangnya, angka kematian masih mengalami peningkatan. Namun bila diamati, kurvanya sempat turun selama empat hari berturut-turut, namun naik lagi dalam sehari terakhir. Berikut ini angka kematian dalam sepekan terakhir.
Angka kematian:
31 Maret: 136 (+14)
1 April: 157 (+21)
2 April: 170 (+13)
3 April: 181 (+11)
4 April: 191 (+10)
5 April: 198 (+7)
6 April: 209 (+11)
Tingkat kematian (Case Fatality Rate/CFR) total: 8,39%
Bila dibandingkan antara pertambahan angka kesembuhan dan angka kematian per harinya, terlihat pertambahan angka kesembuhan lebih banyak dalam empat hari belakangan. Tentu ini perkembangan yang baik.
Posisi terakhir tercatat pada 6 April 2020, angka kesembuhan 192 orang dan angka kematian 209 orang. Masih ada selisih 17 angka. Kematian dan kesembuhan manusia tentu sangat berharga. Akankah hari ini angka kesembuhan bakal mengalahkan dominasi angka kematian?

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : Alhamdulillah, Angka Kesembuhan Corona Di RI Terus Naik, Segera Salip Angka Kematian?

0 Comments:

Posting Komentar